Rabu, 13 Agustus 2014

IDUL FITRI 1435 H

Ciputat, Juli 2014. DKM Al-Muhajirin telah melaksanakan rangkaian kegiatan Ramadhan dan Idul Fitri 1435 H, dimulai dari pembentukan panitia, kerjabakti lingkungan Masjid menyambut datangnya bulan Ramadhan, melaksanakan Shalat Tarawih, Penerimaan dan Penyampaian Zakat Fitrah, Takbiran dimalam hari dan Sholat Id serta halal bi halal setelah selesai sholat Id di halaman masjid Al-Muhajirin.



A.   PENDAHULUAN
Dalam rangka meningkatkan syiar Islam dilingkungan Komplek Depkes dan sekitarnya, pengurus DKM Al-Muhajirin khususnya bidang PHBI selalu melaksanakan kegiatan peringatan hari-hari besar Islam. Sebagai tindak lanjut daripada rapat pengurus dalam rangka pembentukan panitia Ramadhan dan Idul Fitri tahun 1435H/2014-M kemudian diakhir pelaksanaan kiranya panitia perlu membuat laporan kegiatan untuk diketahui oleh ketua DKM Al-Muhajirin khususnya dan Jama’ah pada umumnya.

Laporan tersebut merupakan bentuk pertanggungjawaban panitia di dalam melaksanakan tugas yang di amanahkan oleh jama’ah, sehingga dapat diketahui oleh semua pihak baik para Jama’ah di lingkungan komplek dan sekitarnya. Laporan ini dibuat berdasarkan kenyataan yang telah dilaksanakan dan evaluasi kegiatan sebagai referensi kegiatan yang sama di tahun yang akan datang.

B.   TUJUAN
1.    Sebagai bukti pertanggung jawaban panitia
2.    Agar dapat diketahui oleh semua pengurus DKM Al-Muhajirin khususnya dan seluruh Jama’ah pada umumnya baik warga Komplek maupun warga sekitarnya.

C.   KEGIATAN
1.    Persiapan
a.    Membentuk panitia
b.    Membentuk seksi-seksi
c.    Melakukan rapat persiapan
d.    Membuat surat edaran
e.    Menyiapkan bacaan bilal, do’a setelah sholat tarawih, do’a setelah sholat witir.
f.     Menyusun petugas zakat
g.    Membuat kwitansi penerimaan zakat
h.    Membuat kupon pengambilan zakat.
i.      Membuat jadual penceramah sholat tarawih dan kultum subuh
j.      Membuat jadual petugas piket (remaja) sholat tarawih
k.    Membuat jadual piket zakat fitrah (ba’da Asyar dan ba’da tarawih)
l.      Membuat edaran ke warga muslim mengenai jumlah zakat fitrah, mal, dll
m.  Menyampaikan susunan panitia ramadhan kepada seluruh panitia.
n.    Menyiapkan penceramah pada peringatan nuzulul qur’an
o.    Menyiapkan khotib Idul fitri, Imam, dan Bilal.
p.    Rapat persiapan akhir
2.    Pelaksanaan
a.    Sholat tarawih selama satu bulan
Pelaksanaan sholat tarawih sesudah sholat isya didahului dengan pembacaan pengumuman oleh remaja (sesuai jadual yang telah disusun), apa-apa yang disampaikan terkait dengan informasi keadaan kas, petugas Imam dan Penceramah serta bilal dan anjuran-anjuran kepada para jama’ah demi tertibnya pelaksanaan sholat. Untuk Imam dipimpin oleh Jama’ah Masjid Al-Muhajirin yang di pandang mampu oleh panitia, dan untuk penceramah tarawih pada tahun ini diisi oleh para ustad yang di rekomendasikan oleh Ust. Taufiq dan ustad yang biasa menjadi kotib di Al-Muhajirin. kecuali kultum subuh diisi oleh jama’ah Masjid Al-Muhajirin sebagai training dalam rangka syiar Ramadhan.
b.    Kegiatan tadarus
Tadarusan dilaksanakan pada awal puasa hingga menjelang malam ke 21 (nuzulul qur’an) dan telah mengkhatamkan 1 kali. Namun hanya pada tahun ini diikuti oleh beberapa jama’ah kaum Bapak.
c.    Peringatan nuzulul qur’an
Peringatan nuzulul qur’an dilaksanakan pada malam ke 17


d.    Penerimaan zakat
Penerimaan zakat terdiri dari zakat fitrah, mal, infaq shodaqoh, fidiyah yang kegiatannya diatur oleh panitia zakat mulai dari ba’da asyar hingga magrib oleh remaja sesuai jadual yang ada dan ba’da tarawih hingga pukul 10 malam oleh bapak-bapak.
Sebagai catatan bahwa pada tahun 1435-H/2014-M jumlah penerimaan zakat fitrah, mal, infaq shodaqoh dan fidiyah mengalami kenaikan yang sangat signifikan. (laporan rekapitulasi terlampir). Ini semua berkat kerjasama semua panitia dan kepercayaan jama’ah terhadap pengurus DKM Al-Muhajirin.
e.    Pendistribusian zakat
Pendistribusian zakat fitrah disampaikan kepada para mustahiq pada H-1 (ba’da asyar) namun sebelumnya panitia meminta data mustahiq ke setiap RT di lingkungan komplek yang jumlahnya 4 RT masing-masing 15 nama, dan lingkungan komplek berjumlah 3 RT plus 1 RT gabungan juga masing-masing 15 nama. Pada pagi hari H-1 panitia membagikan kupon yang telah disediakan sesuai jumlah mustahiq kepada masing-masing warga yang telah di data oleh koordinator.
f.     Pemberian penghargaan kepada para Imam tetap, ustadz, koordinator ustadz dan marbot berupa parcel.
g.    Takbiran malam hari.
Takbiran dilaksanakan mulai ba’da magrib hingga pagi hari yang disemarakkan oleh para jama’ah bapak-bapak.
h.    Pelaksanaan sholat ied
Sholah ied dilaksanakan di halaman masjid hingga melebar ke jalan-jalan dengan jumlah jama’ah yang sangat banyak baik dari kaum adam dan hawa. Pelaksanaan dimulai pukul 6.40” diawali laporan ketua panitia Bapak Ust. H. R. Ade Rivai dan dilanjutkan pembacaan sambutan Bupati Tangerang oleh Bapak H. Pudjo Hartono mewakili ketua RW.  Sebagai Imam dan Khotib adalah Bpk. Ust. Drs. Ismail Maholow, SQ, MA. Dengan banyaknya jumlah jama’ah waktu sholat id pemasukan melalui sorban keliling dan keropak mengalami kenaikan yang cukup signifikan, ini semua merupakan kerjasama panitia yang baik dan kepercayaan jama’ah terhadap Masjid Al-Muhajirin.
i.      Halal bi halal di halaman Masjid setelah sholat ied
Setelah sholat ied berlangsung jama’ah kembali kerumah dan pada pukul 8.30 seluruh warga komplek dan sekitarnya (muslim dan non muslim) mengadakan halal bi halal di halaman masjid atau tepatnya dimulai dari rumah bapak RW.

D.   KEUANGAN
Keuangan yang dimaksud adalah pemasukan dan pengeluaran selama ramadhan berlangsung sebagaimana terlampir.

E.   PERMASALAHAN
Secara garis besar pelaksanaan Ramadhan dan Idul Fitri dari awal hingga akhir tidak ada permasalahan yang berarti, namun perlu adanya beberapa hal yang menjadi perhatian untuk kegiatan yang akan datang, misalnya petugas bilal dan pembaca do’a tarawih maupun witir serta petugas kultum subuh sering tidak sesuai dengan jadwal yang di edarkan.

F.    EVALUASI
Sebagai evaluasi pelaksanaan kegiatan ramadhan dan idul fitri 1435-H, agar tahun mendatang bisa lebih baik lagi maka perlunya diperhatikan hal-hal sebagai berikut:
                      
  1. Petugas kultum subuh tidak berjalan sesuai jadwal,
  2. Nama-nama yang terjadwal (Imam, kultum, bilal, do’a) harap siap di depan dan apabila berhalangan harap konfirmasi ke panitia, atau petugas yang lain.
  3. Latihan petugas tidak bisa terlaksana
  4. Evaluasi agar dilaksanakan secara kontinyu dalam proses pelaksanaan
  5. Tadarusan tidak diikuti oleh seluruh panitia


G.   PENUTUP
Demikian laporan pelaksanaan kegiatan Ramadhan dan Idul Fitri Masjid Al-Muhajirin tahun 1435-H/2014-M, semoga ada manfaatnya dan menjadi rekomendasi untuk kegiatan-kegiatan yang akan datang.
 















TPA ALMUHAJIRIN

Ciputat, 2014. Taman Pendidikan Agama (TPA) Al-Muhajirin telah beroperasi sejak tahun 2013 sampai sekarang telah memiliki murid kurang lebih 50 anak, mulai tingkat TK sampai SMP, waktu belajar mulai ba'da asyar sampai menjelang magrib. Dengan para guru yang di rekrut dari warga komplek sendiri, pada tahun ajaran 2013-2014 telah menyelesaikan semester pertama dengan ditandai pemberian rapot kepada para santri. Dibawah naungan Masjid Al-Muhajirin TPA diharapkan terus dapat berkembang demi proses pendidikan agama sejak dini yang diketuai oleh Bpk. H. Sulaiman beserta jajarannya.